Minggu, 03 Maret 2013

Resep Daging Asam Padeh


Bahan:

1 kilo daging sapi gandik utuh (tanpa lemak dan urat), buat sayatan di beberapa permukaan daging
1 lembar daun kunyit, robek-robek
10 lembar daun jeruk, robek-robek
3 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
1 liter air
4 sdm minyak untuk menumis

Bumbu haluskan:

10 buah cabe merah
5 buah cabe rawit
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 cm jahe, parut
2 cm kunyit, parut
6 butir kemiri yang sudah disangrai
1 buah tomat merah, rajang kasar
3 buah asam gelugur (bisa diganti 30 gram asam tanpa biji)
2 sdm garam
1.5 sdm gula pasir

Cara Membuat:

1.Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus beserta daun kunyit, daun jeruk, dan serai sampai wangi.
2.Tambahkan daging dan air lalu masak di atas api kecil sampai daging empuk dan kuah tinggal sedikit.
3.Angkat daging lalu iris-iris 1 cm.
4.Hidangkan hangat beserta kuahnya.
5.Untuk 5 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar